Pada tahun 2019 ini, seiring dengan proses revitalisasi gedung DKJ, kineforum harus mengungsi sejenak. Namun “kehilangan” sarang untuk sementara ini membuat kami bersemangat untuk menularkan semangat kami membangun ruang percakapan melalui medium film. Selama masa pengungsian, kami akan hadir di banyak tempat, berjejaring, menjalar dan menular dalam aneka program. Inilah resolusi 2019 kami: bertahan hidup dan bertahan waras di tahun politik.
Memulai tahun ini, kami hendak mengadakan pemutaran “perjuangan”. Meski sarang akan dibongkar, kami tetap memutar film dengan semangat bertahan dan merayakan. Program Safari kineforum pertama tahun ini bertujuan untuk mencerna kembali semangat bertanya, meneropong masa depan sembari menjadi nahkoda bagi hidup sendiri, demi kewarasan di tahun politik, dan apapun yang terjadi sesudahnya.
Mari menonton dan merayakan!
Sabtu, 30 Maret 2019
15:00 Istirahatlah Kata-kata
19.00 Diskusi “Merindu Halu” (*)
21.00 Safari Musik (*)
Minggu, 31 Maret 2019
17:00 Babi Buta yang Ingin Terbang
19:30 Sang Penari
HTM Rp40.000, bonus gelas kopi pertama
Kecuali yang bertanda (*), donasi SUKARELA
Commentaires