top of page

Rabun


Minggu, 19 Mei, 16.00

Sabtu, 25 Mei, 13.30

Donasi Rp20.000

 

Pak Atan dan Mak Inom adalah pasangan tua asal kampung yang tinggal di Kuala Lumpur bersama anak perempuan satu-satunya. Suatu hari, Pak Atan dan Mak Inom kembali ke kampung karena penat dengan kehidupan di kota yang sungguh padat dan mereka anggap tak berperikemanusiaan. Di kampung, justru mereka mendapati uang mereka diperas oleh Yem, pemuda dan kerabat dekat mereka yang ditugasi menjaga rumah. Kelucuan digali dari tingkah Pak Atan dan Mak Inom yang meski sudah berumur namun masih mesra layaknya pasangan muda. Belum lagi kondisi penglihatan Pak Atan yang kabur karena matanya yang terkena penyakit rabun, menambah situasi semakin kocak.

Film panjang perdana karya Yasmin Ahmad, sutradara film dan iklan asal Malaysia.

Tahun produksi 2003

Sutradara Yasmin Ahmad

Durasi 90 menit

Klasifikasi Usia 15+

Pemain M. Rajoli, Kartina Aziz, Yuhang Ho

Format Digital

Bahasa Melayu

Subteks Bahasa Inggris

bottom of page